Syncios Data Recovery adalah sebuah alat praktis yang dapat membantu Anda memulihkan berkas yang tak sengaja terhapus dari iPhone atau iPad.
Secara khusus, aplikasi ini mencakup tiga cara untuk memulihkan data dari perangkat: dari memori, dari iTunes, atau dari awan (iCloud). Syncios Data Recovery dapat memulihkan foto, pesan terhapus, kontak, dan bahkan percakapan dari aplikasi olah pesan instan seperti WhatsApp, atau postingan dari Instagram.
Hanya dalam beberapa menit, aplikasi ini akan melakukan pemindaian lengkap perangkat dan menampilkan seluruh informasi dan berkas yang dapat dipulihkan di suatu daftar. Anda juga dapat melihat segala hal pada daftar untuk memastikan bahwa Anda tengah memulihkan sesuatu yang penting di perangkat, bukan berkas yang memang ingin Anda hapus.
Saat akan memulihkan berkas, Syncios Data Recovery menyajikan dua pilihan tempat pemulihan berkas, memori perangkat itu sendiri atau komputer Anda.
Komentar
Terima kasih, saya berhasil memulihkan foto-foto anak saya yang sangat berharga bagi saya.